Widyanti Asty | Parenting Blogger Indonesia
  • • Home
  • • About Me
  • • Media Kit
  • • Advertorial
  • • Contact Me
Selama 4 tahun belakangan ini, saya giat meniatkan diri untuk belajar memperhatikan produksi sampah pribadi dan rumah tangga, karena terpapar banyak konten yang membahas tentang isu lingkungan. Tentunya dalam proses dan perjalanan tersebut, saya masih menemukan banyak halangan dan naik turunnya keberhasilan. Dari sekian banyak kegagalan, salah satu hal yang masih konsisten saya lakukan adalah mengurangi sampah pembalut sekali pakai. Yap, sudah 4 tahun saya menggunakan menspad (pembalut kain) dalam setiap siklus menstruasi saya. Rasanya gak pernah sepuas ini dalam mencapai suatu usaha yang konsisten. Menyenangkan banget!

Kalau dihitung, dalam satu kali siklus menstruasi perempuan, pasti membutuhkan 4-5 pembalut sekali pakai per hari. Artinya, penggunaan pembalut untuk satu orang perempuan dalam setahun bisa mencapai 280-300 buah. Bayangkan jumlah ini masih harus dikalikan dengan jumlah populasi perempuan di dunia. Sedangkan satu sampah pembalut ini baru bisa terurai selama 500 tahun, huhu. Ngeri gak sih?

SEJARAH PEMBALUT SEKALI PAKAI

Percaya gak, kalau dulunya pembalut itu diciptakan justru untuk laki-laki? Yap, benar. Pada tahun 1888-an, seorang perawat menemukan bahwa pulp kayu lebih efektif untuk menyerap dan menghentikan pendarahan dari luka pada prajurit saat Perang Dunia I. Setelah itu, barulah berbagai macam jenis pembalut mulai dipasarkan dan digunakan juga untuk para perempuan yang sedang menstruasi. Hmm, jadi ternyata pembalut tuh awalnya diciptakan untuk laki-laki yaa, baru kemudian perempuan juga menggunakannya.

Dari zaman ke zaman, pembalut untuk perempuan mengalami evolusi, mulai dari menggunakan bahan alami seperti tanaman papyrus yang digulung menjadi tampon, kertas berserat kayu, bahkan dari lumut dan kulit kerbau. Seiring perkembangannya, pembalut mulai diproduksi dengan berbagai jenis, seperti sanitary belt (menggunakan sabuk), towel, lalu mulailah pembalut dengan perekat di celana mulai dipasarkan. Bahkan, sampai hari ini produsen pembalut masih melakukan inovasi agar bisa terus digunakan oleh perempuan, misalnya dari bahan yang organik dan anti alergi, atau ditambah dengan sensasi sejuk saat digunakan, serta klaim tetap kering/tidak lembap meski digunakan saat lagi banjir dan banyak kegiatan. Hmm, kamu pernah pakai jenis pembalut yang kayak gimana aja nih?

https://widyasty.com

MENGGANTI PRODUK YANG RAMAH LINGKUNGAN

Pembalut sekali pakai memang ditujukan untuk penggunanya agar merasa praktis dan anti ribet, karena bisa langsung dibuang saat mengganti yang baru. Tapi, banyak masalah juga yang ditimbulkan dari penggunaan pembalut sekali pakai, misalnya alergi gatal-gatal dan iritasi di sekitar area kewanitaan, mudah bocor dan tembus ke luar celana, belum lagi masalah sampah yang dihasilkan karena pembalut sekali pakai tidak bisa terurai selama ratusan tahun.

Oleh karena itu, banyak produsen yang menciptakan produk lain pengganti pembalut sekali pakai untuk mengurangi masalah tersebut, misalnya yang hari ini masih banyak dibahas adalah menstrual cup dan menstrual pad (pembalut kain). Tentu tetap ada kekurangan dari pemakaian produk tersebut, dan juga banyak pro-kontra yang dibicarakan, sehingga gak semua perempuan mudah untuk diajak beralih. Tapi, jika memang seseorang sudah bisa memutuskan untuk mengganti kebiasaan ini, kenapa tidak? 😊

Sebelum lanjut, boleh juga nih kalian baca dulu pengalaman saya menggunakan menstrual pad selama beberapa tahun terakhir sebagai rekomendasi dan bahan pertimbangan buat kalian yang lagi berpikir untuk beralih ke produk yang ramah lingkungan.

Menstrual cup dan menstrual pad adalah dua dari sekian banyak produk pengganti yang dianggap lebih ramah lingkungan karena hanya perlu membeli sekali untuk digunakan selama 5-10 tahun, tanpa menimbulkan sampah. Selain itu, ada juga produk baru yang lebih menarik lagi, yaitu period underwear, dengan bentuk seperti celana dalam wanita saja tanpa perlu menambahkan kain apapun karena celananya sudah mampu menampung darah menstruasi. Praktis banget dan nyaman karena gak ngerasa ada yang mengganjal, jadi kita bisa bergerak bebas meski sedang menstruasi. Klaim dari produk-produk tersebut pun katanya bisa mengurangi risiko ruam/iritasi dan gatal-gatal di area kewanitaan karena tidak menggunakan bahan-bahan yang memicu alergi dan kimiawi berbahaya. Benarkah begitu?

Meskipun dianggap ramah lingkungan, aman, dan praktis, tentunya produk tersebut juga punya kekurangan, salah satunya adalah dari segi harga. Produk tersebut masih dianggap memiliki harga yang mahal, ditambah lagi kita perlu membeli beberapa produk untuk bergantian digunakan, jadi memang modal di awal sangat tinggi untuk bisa menggunakannya selama bertahun-tahun ke depan. Kita juga harus melakukan perawatan supaya kualitas produknya tetap terjaga dan bisa digunakan bertahun-tahun, seperti mencuci bersih setiap habis digunakan dan rutin stripping 1-2 bulan sekali. Terdengar tidak sederhana untuk sebagian orang yang lebih memilih untuk hidup serba praktis dan cepat, bukan? Hehe.

https://widyasty.com

MET THE PERFECT FIT!

Sesuai dengan namanya, saya tiba-tiba dipertemukan dengan produk yang sepertinya sangat perfect untuk kebutuhan saya saat ini. Hmm, tapiii bener gak sih sesuai ekspektasi saya? Kita coba kenalan dulu yuk, sebenernya apa sih Perfect Fit ini?

Waktu saya lagi scrolling Instagram, tiba-tiba ads-nya nongol nih dan saya jadi tertarik, karena mereka menawarkan celana menstruasi yang nyaman banget dipakai tanpa perlu ngerasa "diganjal" sama pembalut. Ini salah satu hal yang paling gak nyaman setiap siklus menstruasi tiba. Masa, ada sih celana yang bisa menampung darah mentsruasi tanpa pakai pembalut lagi? Pikir saya. Jadi, ini kesempatan saya buat mencoba dan membuktikannya sendiri.

Sebagai info, ini udah masuk tahun keempat saya pakai menstrual pad. Meskipun kadang masih suka beli pembalut sekali pakai di situasi terpaksa dan tak terduga, tapi persentasenya sangat minim. Saya pun baru cuma satu kali membeli menstrual pad dan belum pernah coba merek lain, karena yang saya pakai itu udah enak banget dan belum rusak juga.

Saya memutuskan untuk mencoba celana menstruasi ini selama 4 siklus pemakaian sebelum akhirnya bisa menulis review ini. Selain itu, saya juga mencoba menstrual pad-nya. So, buat yang masih penasaran dan mau baca sampai selesai, hang in there! Mari kita kulik satu-satu 😊

🩸 PERIOD-PROOF UNDERWEAR
Jujur, saya baru tahu satu ini bahwa ada celana menstruasi, jadi saya gak punya pembanding juga dengan merek lain. Jadi, saya excited banget nyobainnya. Gak sabar nunggu siklus menstruasi hehe.

Seperti yang udah saya jelaskan sebelumnya, period-proof underwear sendiri merupakan celana dalam khusus yang didesain untuk menampung darah menstruasi, dibuat sebagai pengganti pembalut sekali pakai. Kenapa bisa gak nembus? Karena celana ini dibuat hingga 4 lapis, jadi kayak seakan-akan pembalutnya udah dijahit di dalam celana itu sendiri yaa. Nah, jadinya tebel banget dong bagian tengahnya kayak popok bayi? Ets, surprisingly ENGGAK. Saya gak ngerasa pakai celana dalam yang tebal banget gituloh, benar-benar kayak pakai celana dalam biasa aja. Mereka klaim sih celana ini bisa dipakai hingga 3-5 tahun, jadi coba kita buktikan sendiri ya 5 tahun ke depan haha. Tapi, kalau dipakainya cuma waktu menstruasi aja sih make sense ya. Semoga lapisannya ini memang bisa bertahan bertahun-tahun, karena harganya termasuk mahal banget untuk satu buah. Jangan lupa juga perhatikan cara mencuci dan menjaga bahannya agar bisa awet digunakan.

https://widyasty.com

Is it worth? Yap, masih tetap layak menurut saya, meskipun butuh effort dulu untuk membelinya karena harus nabuung. Tapi, kalau bisa dipakai sampai 5 tahun (atau bahkan lebih) sih, ya anggap aja pengeluaran kita untuk beli pembalut sekali pakai, kita ganti dengan celana menstruasi ini, hihi. Kalau dirasa terlalu berat, bisa loh dicicil tiap bulan beli satu buah celana dan satu buah menstrual pad, lalu dipakai bergantian. Meskipun masih harus tetap pakai pembalut sekali pakai, yaudah gak apa-apa. Namanya juga bertahap dan butuh proses, gak bisa dipaksa langsung berubah secara maksimal.

Celana menstruasi dari Perfect Fit ini ada 3 ukuran yang bisa disesuaikan dengan flow menstruasi kalian. Yang saya punya itu Smooth Bikini untuk flow menstruasi yang sudah sedikit, jadi lebih aman kalau dipakai di hari keempat dst. Saya pernah sih cobain di hari kedua, bisa kokk, tapi udah langsung penuh dan harus ganti setelah 2 jam aja, haha. Kalau dipakai agak lama, bisa nembus di bagian pinggir celananya, tapi sejauh ini gak pernah bocor di bagian tengah sih sampai nembus ke luar celana.

So far, saya enjoy banget pakai celana menstruasi ini. Enakk banget kayak pakai celana dalam biasa. Awal-awal tuh insecure banget, tiap bergerak kayak hati-hati karena takut nembus. Sering ke kamar mandi ngecek celana, tapi ternyata amannn hihi. Meskipun enak dan nyaman banget, ada juga sih beberapa concern tapi gak banyak dan masih bisa diterima aja. Yaa, tetap satisfying lah yaa pengalaman pakai period underwear ini.

🩸 REUSABLE PAD/MENSTRUAL PAD
Saya juga cobain reusable pad-nya yang Regular Pad untuk flow sedikit. Nah, kalau reusable pad-nya nih cuma ada 2 ukuran yang bisa dipilih. Warnanya pun cuma ada hitam aja. Dari segi harga, menurut saya masih lumayan mahal untuk satu buah, tapi bahannya lembut dan adem banget, gak kasar (penting banget karena bersentuhan langsung sama kulit vagina kan).

Kalau dari segi spesifikasi, saya lebih puas dengan celana menstruasinya, karena ukuran reusable pad-nya ini terbilang kecil untuk saya. Agak sempit gitu dan kurang panjang ukurannya (kalau dibandingkan dengan menstrual pad yang sudah saya punya). Warnanya pun hitam, jadi sewaktu nyuci jadi agak susah untuk ngecek ini noda darahnya udah bersih atau belum. Mudah-mudahan ada warna lain nanti yaaa karena saya prefer pakai menspad dengan warna terang hihi.

https://widyasty.com

So far, selama pakai pembalut kain yang bisa digunakan berulang ini, gak ada rasa gatal atau iritasi. Gak pernah nembus juga kalau dipakai setelah hari ketiga. Kalau hari pertama dan kedua better pakai Super Pad aja yaah karena ukurannya lebih lebar. Saya juga berharapnya sih mereka sediain pad untuk malam hari, yang lebih panjang ukurannya sampai ke bokong. Meskipun begitu, nilai plus-nya adalah kancing sayapnya kuat bangett, dijamin gak akan geser dan bikin nembus.

WORTH IT GAK SIH, PAKAI PERFECT FIT?

Naah, jadiii, recommended gak nih? Saya bisa bilang kalau Perfect Fit ini cukup recommended 🌟 dari segi kualitas! Meskipun ada kekurangannya, ya tapi gak apa-apa juga karena nothing is perfect. Mereka udah kasih kualitas yang the best untuk konsumennya, dan masih worth it untuk punya produknya minimal satuuu. Yuk nabung yuk hihi. Jadi, bisa mulai mengurangi sampah pembalut sekali pakai.

Setelah nyobain produk Perfect Fit ini, saya sendiri lebih kepengin nabung untuk beli underwear-nya lagi niih, kan belum punya yang Full Brief untuk flow yang heavy dan Comfy Midi untuk yang medium. Jadi lengkap deh kalau mau pakai untuk satu siklus penuh dari hari pertama sampai terakhir, hehe. Semoga rejeki kita bisa dilancarkan yaah biar kebeli.

Untuk menjaga kualitas produk supaya gak cepat rusak dan bisa dipakai sampai 5 tahun, sebenarnya gak sesusah atau seribet yang dibayangkan kok. Underwear ini bisa dicuci tangan atau masuk mesin cuci (tapi pakai mode gentle/lembut yah), jemur seperti biasa, dan juga jangan pakai produk bleaching. Saya sendiri biasanya cuci pakai tangan aja sih biar lebih yakin kalau noda darahnya sudah hilang dan bersih semua. Deterjen yang digunakan juga sama aja untuk cuci baju yang lain, gak dibedain.

Untuk info lengkap tentang ukuran produk, jenis produk yang tersedia, dan cara pembeliannya, kamu bisa langsung ke website-nya Perfect Fit aja, mereka juga tersedia di platform online shop, jadi gampang buat checkout-nya deh.

https://www.instagram.com/perfectfit_id/

Selain berjualan produk, Perfect Fit juga memiliki banyak program dan edukasi untuk wanita Indonesia tentang pentingnya menjaga kesehatan organ vital perempuan dan mengurangi produksi sampah yang berdampak buruk pada lingkungan, mengajak semua masyarakat untuk saling support sesama perempuan, membahas bahwa topik menstruasi bukan hal yang tabu untuk dibicarakan, dan banyak edukasi lainnya yang dilakukan untuk memberdayakan perempuan Indonesia. Hmm, semoga semakin banyak yaah brand-brand lokal yang memiliki program positif seperti ini, gak hanya mengejar target penjualan produknya aja. Kalau produknya bagus dan punya dampak baik, pasti juga kita dapat manfaatnya kan sebagai pengguna? 🤗

Nahh, kalau kamu udah pernah coba yang mana nih? Atau udah ada yang pernah coba pakai menstrual cup? Sharing dong! Saya belum berani dan yakin soalnya mau cobain, jadi masih maju mundur mau beli hehe.
Cuaca panas dan kemarau panjang yang lagi kita rasakan di Indonesia ini kayaknya masih akan kita rasakan sampai Oktober-November nih, teman-teman. Gimana, badan dan imun aman? Kulit bermasalah gak? Hehehe. Kalau saya sih udah ngerasa kusam banget nih, kena debu dan sinar matahari kelamaan.

Setelah dihajar sama polusi udara yang super buruk, belum reda juga sudah ditambah cuaca panas yang suhunya bisa sampai 38-39º setiap hari, wajar banget kalau tubuh dan kulit kita agak "ngambek", apalagi kalau kita abai dan lalai sama tanda-tandanya. Sama seperti tubuh, kulit kita juga butuh hidrasi agar tetap lembap dan gak muncul masalah. Apalagi kalau punya kegiatan di luar rumah dan terpapar sinar matahari setiap hari.

Nah, kamu pasti sudah tahu dong kalau sunscreen itu adalah salah satu hal wajib yang gak boleh kita skip setiap hari, supaya kulit kita bisa terlindungi dari paparan sinar UV. Salah satu rekomendasi sunscreen yang pernah saya cobain, bisa kamu baca di sini: Simak Cara Menggunakan Scarlett Sun Bright Daily Sunscreen dengan Tepat.

Selain sunscreen, produk skincare yang mengandung Vitamin C juga dibutuhkan untuk menjaga kulit dari efek buruk sinar matahari dan mencegah kulit jadi kusam. Apa nih produk skincare andalan kamu? 🤔

https://widyasty.com

MY DAILY SKINCARE ROUTINE

Udah setahunan terakhir ini, saya menerapkan skin minimalism, artinya saya hanya menggunakan produk skincare yang berfokus pada produk yang dibutuhkan saja, dan gak ber-layer-layer. Alasan utamanya sebenarnya karena malas aja siiih haha, dari jaman tren 10 layers korean skincare itu, saya udah capek duluan bayanginnya. Apalagi gak sabaran harus pakai banyak skincare bergantian, ditambah budget-nya pun banyak jugaaa pasti haha.

Saya pikir kayaknya gak bijak untuk pakai banyak skincare atau selalu cobain skincare keluaran terbaru, padahal kulit pasti hanya butuh produk yang sesuai dengan masalahnya aja, dan berisiko tinggi juga kena iritasi kalau produknya gak cocok atau gonta-ganti. Jadi, semoga kita bijak yah menggunakan produk yang sesuai dengan jenis dan permasalahan kulit, gak cuma ngikutin tren produk skincare yang baru mulu.

Nah, karena ituu jadi daily skincare routine saya tuh paling cuma 5-6 produk nih paling banyak, tapi nambah satu sekarang karena lagi cobain produk barunya Scarlett, hihi. Yang penasaran, boleh simak sampai akhir yaa.

Skincare routine sehari-hari saya cukup simpel;
  1. Face wash: untuk membersihkan wajah, dan jadi tahap awal penggunaan skincare. Kalau habis pergi atau habis pakai makeup, jangan lupa double cleansing, ya.
  2. Exfoliate toner: saya pakai setiap hari, boleh siang atau malam hari, tapi jangan lupa wajib pakai sunscreen yaa, karena kulit akan sangat sensitif dan butuh perlindungan di siang hari.
  3. Hydrating toner: produk ini juga wajib digunakan ya supaya kulit terus terhidrasi dan gak kering.
  4. Serum: nah, fungsi serum ini berbeda tergantung jenis dan masalah kulit, jadi harus memilih produk yang tepat ya. Kadang saya skip kalau lagi habis dan malas beli hehe.
  5. Moisturizer: berfungsi untuk melembapkan wajah dan menjadi step terakhir dalam penggunaan skincare, lalu ditutup dengan menggunakan,...
  6. Sunscreen: digunakan setiap hari di siang hari, ya. Jangan lupa re-apply juga apalagi saat kemarau panjang begini dan mataharinya kayak tripple huhu, panas bangettt.
Produk ini saya pakai setiap hari, AM dan PM (kecuali sunscreen), jadi gak ada produk yang berbeda yaa. Oiya, kebanyakan produk yang saya pakai juga dari Scarlett, lho. Simak juga review produk Scarlett yang pernah saya coba: Usir Jerawat dengan Scarlett Acne Care dalam 4 Hari!

PENTINGNYA KANDUNGAN VITAMIN C DALAM SKINCARE

Gak cuma bagus untuk sistem imun, ternyata Vitamin C juga bagus untuk diaplikasikan ke kulit melalui produk skincare. Menurut artikel yang pernah saya baca, Vitamin C dalam kandungan skincare merupakan antioksidan, yang berfungsi untuk memproduksi kolagen dan melindungi kulit dari radikal bebas dan efek buruk sinar matahari, yang artinya juga bisa menjaga kulit agar tetap sehat. Biasanya produk skincare yang mengandung Vitamin C itu adalah serum.

Meskipun bisa melindungi kulit dari paparan sinar matahari, tapi serum Vitamin C dan sunscreen berbeda fungsi, ya. Jadi, akan sangat optimal jika menggunakan kedua produk ini, karena serum Vitamin C gak bisa menggantikan perlindungan sunscreen. Salah satu produk serum Vitamin C yang bisa digunakan adalah Scarlett C-Power Serum. Selain serum, ada juga produk yang memiliki kandungan serupa, yaitu face mist. Face mist ini bisa jadi produk tambahan untuk rangkaian skincare kamu, apalagi kalau kulitmu termasuk tipe kering, jadi butuh produk hidrasi tambahan supaya kulitmu segar terus.

Baca manfaat dan kelebihan kandungan Vitamin C dalam skincare selengkapnya di artikel ini: Why You Need to Add Vitamin C to Your Skincare Routine ASAP

Saya sendiri sebenarnya gak pernah pakai face mist sebelumnya, tapi semenjak cuaca lagi panas banget dan kulit saya jadi gampang kering, kok kayaknya enak banget ya semprot-semprot face mist siang hari. Nah, kebetulan saya lagi cobain nih Scarlett C-Power Face Mist, yang akan sekalian saya review juga kali ini. 🤭

PENGALAMAN COBAIN SCARLETT C-POWER SERUM DAN C-POWER FACE MIST

Dua minggu kemarin, saya akhirnya cobain produk Scarlett yang punya kandungan Vitamin C. Selain karena cuaca panasnya lagi benar-benar terik banget, wajah saya lagi breakout parah, gak tahu karena apa huhu. Jadi, saya pengin tambah proteksi di rangkaian skincare saya supaya gak makin tambah nih permasalahannya karena sinar UV matahari yang lagi tinggi-tingginya di Indonesia.

Efeknya saya gak dapetin secara instan, tapi overall saya ngerasa kulit wajah saya lebih segar gitu. Sesuai klaimnya, menghidrasi dan melembapkan wajah, rasanya kulit saya jadi gak gampang kering walaupun sering kena matahari di siang hari. Biasanya udah kusam banget tuh dan kayak gosong kebakar matahari. Kita bahas satu per satu yuk, masih mau baca kan? Semoga belum bosan ya, teman-teman hehe.

Disclaimer: hasil pemakaian produk bisa berbeda-beda ya, mohon diperhatikan dulu jenis kulit dan permasalahannya sebelum mencoba juga 😊

SCARLETT C-POWER SERUM

Satu hal unik waktu pertama kali saya cobain produk ini: wanginya acid banget, dan cukup organik. Mungkin ya karena produk Vitamin C juga yah jadi jelas aja aromanya sangat khas. Gak kayak aroma produk lainnya yang cenderung ada hint floral atau sweet. Tapi, aromanya gak ganggu kok, malah menurutku enak banget dihirupnya.

https://widyasty.com

Botol pump-nya juga menarik menurutku, kayak botol kutek karena tutupnya tinggi dan panjang hihi. Nah, ini bedanya dengan serum Scarlett yang lain, C-Power Serum bentuknya pump, bukan pipet kayak yang lainnya. Tapi, jadinya ukurannya lebih terasa besar aja sih untuk serum 15ml. Cairannya agak kental dengan warna yang keruh, dan gampang meresap waktu diaplikasikan di wajah.

Sekarang kita bahas kandungannya, yuk. Yang paling bikin saya tertarik mau coba adalah kandungan THD-Ascorbate, yang mana ini merupakan kandungan turunan Vitamin C yang paling stabil dan sifatnya oil-soluble (larut dalam minyak). Simpelnya, kandungan THD-Ascorbate ini mampu menembus sampai dalam permukaan kulit, yang membuatnya dapat bekerja lebih maksimal sebagai antioksidan. Kalau biasanya kamu pakai produk dengan bahan LAA (L-Ascorbate Acid) dan malah iritasi atau makin kering, kayaknya udah waktunya kamu beralih ke serum yang berbahan THD-Ascorbate. Apalagi klaimnya 50x lebih powerful dari produk Vitamin C biasa lainnya. Lebih jelasnya lagi tentang tipe Vitamin C lainnya bisa dibaca di sini: Why is THD Ascorbate Better than Other Types of Vitamin C?

Itu baru satu kandungan loh, ada banyak kandungan lagi yang ada di dalam C-Power Serum iniii, di antaranya adalah: 4D Hyaluronic Acid, yang berfungsi mengunci kelembapan kulit sehingga lebih plumpy. Chamomille Flower Extract dan Cammelia Extract, yang berfungsi mencegah efek buruk paparan sinar matahari dan menyejukkan kulit yang iritasi. Juga ada Lactobacillus, yang berfungsi mencegah tanda penuaan dini (anti-aging). Selain itu, C-Power Serum juga punya klaim mencerahkan dan meratakan warna kulit.

Dari semua klaim yang disebutkan, sejauh ini saya ngerasain banget kalau C-Power Serum ini benar-benar bisa menghidrasi dan melembapkan kulit. Wajah saya juga jadi gak kelihatan kusam. Untuk garis kerutan dan meratakan warna kulit sih belum ya kayaknya, mungkin karena baru dua minggu pemakaian, ditambah wajah saya lagi breakout parah. Saya mau tetap pakai sampai wajah saya membaik sih, biar lebih kelihatan lagi efeknya.

Cara pakainya cukup pump aja 2-3 tetes secukupnya di tangan, lalu usap merata ke seluruh wajah (sampai leher juga boleh). Diamkan hingga meresap lalu lanjutkan dengan skincare lain. Biasanya saya pakai setelah hydrating toner dan sebelum moisturizer, sama seperti serum jenis lainnya.

Kelebihan dan kekurangan Scarlett C-Power Serum:
➕  Aromanya enak banget, gak terlalu strong atau ganggu.
➕  Cairannya mudah terserap di kulit.
➖  Botolnya gak transparan, jadi cairannya gak bisa dilihat kalau mau habis.

SCARLETT C-POWER FACE MIST

Nah, untuk produk yang satu ini kayaknya adalah produk face mist pertama yang saya coba. Jadi, ekspektasi saya agak tinggi nih di awal, hehehe. Let's find out whether this product meets my expectation or not~

Pertama kali buka packaging-nya, waw, seger banget. Kayak lagi lihat sebotol jus jeruk haha. Bener deh, mulai dari warnanya, aromanya yang jeruk banget, malah bikin pengin saya minum 🥹

https://widyasty.com

Face mist ini ada dua lapisan cairan, yang atas kayak agak keruh gitu, jadi memang harus dikocok dulu sebelum digunakan. Ukuran botolnya sama seperti toner-nya 100ml, bedanya ya face mist ini bentuknya spray. Saran aku sih Scarlett bikin face mist yang versi travel biar enak dibawa ke mana-mana, soalnya pasti selama perjalanan butuh segerin wajah kan hihi. Nah, yang saya suka nih spray-nya lembuuut banget, merata banget di seluruh area wajah dan leher. efek menyegarkannya juga tahan lamaaaa. Approved deh! 👍🏻

Kandungan C-Power Face Mist nih sama-sama ada kandungan THD-Ascorbate seperti serum-nya. Selain itu, ada juga kandungan Hyaluronic Acid yang dapat melembapkan kulit wajah. Ada juga Mugwort Water yang dapat merawat kulit berjerawat, Black Ginseng Water sebagai anti-aging, dan Orange Oil and Lemon Extract untuk menyejukkan kulit yang teriritasi. Yang bikin Scarlett jadi brand skincare keren menurut saya itu karena mereka pakai bahan-bahan plant based extract yang ampuh banget untuk mengusir wajah kusam. Konsepnya sebagai vitamin-infused-skincare untuk suplemen kulit yang mencerahkan juga jadi nilai plus plus buat saya pilih sebagai rangkaian skincare harian. TOP BGT! 😍

Cara pakainya gampang banget sih, cuma tinggal dikocok aja sampai cairannya merata, lalu semprot dari jarak 15-20cm dari wajah dengan mata dan mulut tertutup, lalu biarkan meresap sendiri. Enaknya dipakai sebelum serum, tapi bisa re-apply kapan aja waktu dibutuhkan, apalagi kalau lagi di luar rumah. Tenang ajaa, gak bikin makeup jadi luntur kokk.

Kelebihan dan kekurangan Scarlett C-Power Face Mist:
➕  Aromanya jeruk bangettt, bikin segar. Sukaaa banget!
➕  Spray-nya lembut dan merata.
➕  Sangat cepat meresap ke kulit, segarnya tahan lama.
➖  Botolnya kurang travel friendly, terlalu besar.

Overall, produk ini gak bikin kulit saya kaget atau iritasi, kandungan Vitamin C-nya aman banget di kulit. Meskipun belum sepenuhnya ngerasain manfaat seperti dalam klaimnya, tapi saya bisa bilang dua produk ini cocok banget dipakai untuk rangkaian skincare sehari-hari saya, karena hasilnya pun sudah termasuk optimal meskipun baru dua minggu pemakaian. Loveee deh sama Scarlett karena produknya makin berkembang dan kualitasnya tetap terjaga! 🫶🏻

https://widyasty.com
Kelihatan kan hasilnya? Cakeppp banget 😍

CARA MEMBELI SCARLETT C-POWER SERUM DAN C-POWER FACE MIST

Kamu bisa banget beli semua produk Scarlett di sini: Official Store Scarlett Whitening, semuanya lengkappp banget dan affordable, karena semua harga produk Scarlett tuh rata di Rp75,000. Murah banget kaaan? Belum lagi kalau beli bundling, bisa lebih murah lagi harganya. Ditambah lagi, sering ada promo dan diskon juga, lho! Selain itu, produk yang kamu terima juga dijamin aman dan trusted daripada beli di toko lain yang belum tentu jual produk ori. Nah, tapi tenang aja, kalau kamu ragu sama produk yang kamu beli nih ori atau gak, boleh cek keaslian produk Scarlett-nya dulu yaaa.

Hmm, kira-kira produk Scarlett apa lagi nih yang rekommended untuk dicobain? Share di komen ya! 😊
Sewaktu saya kecil, seingat saya orangtua saya gak pernah mengikutsertakan saya ke dalam sebuah lomba atau kompetisi, kecuali saat momen lomba 17 Agustusan di sekitar rumah. Itupun memang hanya untuk seru-seruan aja kaan. Semakin besar, saya gak pernah tertarik ikut kompetisi, lomba, bahkan olimpiade. Selain saya gak percaya diri, saya juga takut gak bisa mengontrol rasa kecewa ketika kalah. Yap, dari dulu saya selalu memikirkan kemungkinan terburuk dari sebuah kejadian, jadi malah lebih banyak takutnya daripada semangatnya. Saya juga gak paham, apakah ini mungkin dampak buruk dari kepasifan orangtua saya sejak saya kecil, atau memang sebenarnya gak ada masalah juga sama hal ini. Tanpa ikut lomba dan tanpa punya piala satu pun di rumah, saya merasa gak ada masalah sama sekali hingga hari ini. Jadi, saya bisa dibilang gak menyesal juga kalau dulu gak pernah ikut kompetisi.

Orangtua saya mungkin bukan orang yang melek terhadap kebutuhan anaknya, selain belajar di sekolah. Mungkin karena dulu saya tinggal bersama Bude, dan orangtua saya sibuk bekerja. Sejak kecil, kesibukan saya hanya sekolah dan mengaji, lalu mulai ikut kelas tambahan dan les saat SMA. Bisa dibilang, saya gak pernah menggali bakat dan potensi, gak pernah mengasah kemampuan, dan gak punya juga keahlian lain karena gak pernah dikenalkan. Saya hanya menemukan minat dan bakat saya di bidang menulis itu waktu di SMP karena gabung di kelompok mading, ternyata saya suka sekali menulis puisi, dan saya menemukannya sendiri tanpa dituntun oleh orangtua. Andai saya bisa balik ke masa lalu dan bisa meminta, pasti udah banyak les yang saya ikuti di luar bidang akademis, seperti berenang, karate, musik, dan lain-lain.

https://widyasty.com

Kini, saat saya punya anak, saya pengin banget bisa menggali bakat anak saya dan mendukungnya. Memfasilitasi semua kebutuhannya. Memberikannya kepuasan untuk belajar hal baru dan hal selain akademis. Bagi saya, semua itu sangat menyenangkan, dan pastinya akan sangat berguna untuknya saat ia beranjak dewasa. Di usianya yang menjelang enam tahun, salah satu bakat Biandul yang sudah sangat terlihat adalah menggambar. Seperti buah yang jatuh gak jauh dari pohon, Ayahnya sangat berhati-hati dalam memenuhi kebutuhan Biandul di bidang seni. Biandul diajak bereksplorasi dalam gambar dan warna, tanpa ada pemisah antara salah dan benar. Kami, sebagai orangtuanya, sangat hati-hati dalam menuntunnya menemukan mimpi dan cita-citanya, apalagi Ayahnya yang memang bekerja di bidang seni rupa, kemudian anaknya terlihat memiliki interest yang sama. Kesempatan ini gak bisa disia-siakan oleh suami saya.

Sampai saat ini, Biandul belum pernah mengikuti les menggambar, jadi semua kemampuannya otodidak di rumah. Sesekali Ayahnya mengajarinya menggambar suatu bentuk, tapi belum dipaksa untuk memahami semua teknik menggambar. Kembali lagi ke topik kempetisi, Biandul pun gak pernah ikut serta dalam perlombaan menggambar dan mewarnai. Dulu, saya gak paham kenapa Ayahnya sangat melarang hal itu. Satu kalimat yang saya ingat, "Menggambar gak bisa dijadikan kompetisi, karena gak ada parameter benar dan salah". Saya gak terlalu paham, tapi saya sedikit setuju dulu.

Satu keresahan mulai menyentuh saya, ketika beberapa orang sering mengajak Biandul untuk ikut lomba menggambar, karena mereka melihat ada bakat besar, dan ini adalah sebuah kesempatan untuknya berlatih dan mengasah kemampuan. Saya tentunya belum bisa menjelaskan kenapa Ayahnya melarang, jadi saya hanya bisa menolak secara halus sambil memberi alasan bahwa ada perbedaan pandangan yang membuat Biandul gak bisa ikut lomba menggambar. Keresahan ini muncul lagi ketika momen 17 Agustus tahun ini mulai bisa kita meriahkan lagi, setelah bertahun-tahun dilarang karena pandemi Covid-19. Inilah tahun pertama Biandul mengenal konsep lomba/kompetisi.

Di sekolahnya, Ia akan berpartisipasi dalam lomba untuk pertama kalinya. Saya excited tapi bingung juga, takut dia gak bisa mengontrol rasa kecewanya kalau kalah, seperti yang Mamanya rasakan waktu kecil. Saya juga agak kuwalahan ternyata menjelaskan kepadanya konsep acara lomba setiap 17 Agustus, momen apa yang sedang kita rayakan, dan mengapa harus ada lomba. Nah, ternyata, Biandul have fun banget ikutan semua lombanya, gak ada rasa kecewa sama sekali waktu kalah, malah kayaknya dia gak paham deh dia tuh menang apa kalah haha, dia taunya cuma ikutan aja. Untungnya semua anak dapat hadiah hiburan meskipun kalah, jadi tetap happy semua tuh. Biandul cuma menang satu lomba aja kategori berkelompok.

https://widyasty.com
Biandul ikut lomba di sekolahnya 17 Agustus kemarin

Selain di sekolah, Biandul diajak lomba juga di rumah, tapi kayaknya energi dia udah habis duluan deh sama kegiatan di sekolahnya selama 3 hari, jadi dia gak tertarik ikutan meski dibujuk Utinya. Saya sendiri sih gak masalah juga kalau dia gak ikutan, dia lebih milih main sama temannya, lari-larian dan main sepeda. Yang penting tetap bersenang-senang. Waktu diajak ikut lomba mewarnai, dia sempat tertarik dan minta izin. Tapi saya bilang kalau mau gambar di rumah aja. Dia langsung mengiyakan dan gak merengek minta ikutan. Saya agak bingung menjelaskan kenapa gak boleh, soalnya Ayahnya lagi gak ada di rumah, dan sebenarnya yang sejak awal menentang kompetisi menggambar/mewarnai tuh ya Ayahnya Biandul ini.

Ketika Mertua saya bertanya kenapa gak boleh ikutan lomba, saya cuma bilang, "Ayahnya pernah ngelarang dulu, Bu. Katanya kalau lombanya mewarnai atau menggambar gak usah. Kalau kenapanya tuh gimana ya, bingung jelasinnya juga." Mulailah keresahan saya mencapai puncaknya. Kenapa ya saya dari dulu iya iya aja dan gak memahami alasannya juga? Kenapa ya saya gak ngotot juga nanya alasan ini ke suami saya dari dulu? Kenapa saya malah bingung sendiri ya sama aturan yang keluarga kami terapkan? Wkwkwk, agak lawak jadinya.

Padahal Utinya Biandul udah pengen nemenin dan daftarin, tapi kebetulan waktunya malam hari. Jadi, saya pakai alasan yang lebih masuk akal pada saat itu, kalau ini udah kemaleman, dan nanti selesainya lewat dari batas jam tidur malam Biandul. Lagipula dia belum makan malam, dan saya baru mau mandi waktu itu. Besoknya juga mau bangun pagi karena Biandul mau ikut pawai sepeda bareng, jadi alasan saya lebih ke waktunya aja yang gak tepat. Bingung juga kenapa lombanya malam-malam ya, padahal untuk kategori anak di bawah 4 tahun katanya.

Setelah itu, saya langsung laporan ke suami saya, "Kita butuh ngobrol. Aku belum benar-benar paham alasan kita ngelarang anak ikut kompetisi gambar, tiap ditanya orang kenapa, aku bingung jelasinnya." Waktu Ayahnya Biandul pulang ke rumah, kita langsung ngobrol. Gak kerasa ternyata kita ngobrol sampai jam 2 pagi, tapi saya langsung paham dan gak bingung lagi sama alasannya.

Suami saya, yang memang menekuni bidang seni rupa, khususnya drawing, merasa sangat bertanggung jawab jika anaknya ternyata punya minat di bidang yang sama. Semua keputusan tentang bakatnya ini harus diambil penuh kebijakan, mengingat dia belajar secara otodidak dan gak sepenuhnya difasilitasi, sehingga rasanya sangat berat merangkak dari bawah hingga sampai di titik saat ini. Ia bisa bekerja di bidang ini, memenuhi nafkah keluarganya dari menggambar, dan dia bekerja sendiri tanpa terikat oleh korporat manapun. Banyak sekali mimpi yang belum diraihnya, dan masih harus dikejar, jadi dia merasa bahwa dia berperan besar dalam membentuk minat Biandul di bidang ini. Mengenalkannya pada kompetisi hanya membuat Biandul merasa gak bisa jadi diri sendiri.

Menurut suami saya, melalui kompetisi, Biandul gak akan bisa menghargai proses dan menerima hasilnya sebagai karakter gambarnya sendiri, karena akan selalu merasa dibandingkan dengan gambar orang lain. Belum lagi dia akan mengejar hasil gambar hanya karena ingin menjadi juara, padahal menjadi juara di kompetisi itu bukan patokan prestasi yang harus diraih. Ia lebih baik mengikuti kelas tambahan khusus menggambar, meskipun kita harus mengeluarkan uang untuk biayanya, tapi diajarkan berbagai macam teknik dan proses menggambar dan mewarnai, daripada harus mengikuti kompetisi dan mengejar hadiah. Belum lagi mengatasi rasa kecewanya saat kalah dalam kompetisi. Ia gak bisa mengembangkan karakter gambarnya karena harus mengikuti standar juri.

Penilaian juri pun gak pernah ada parameternya, poin apa saja yang dinilai dan dipilih untuk menjadi juara, selain selera dari jurinya. Dalam kategori anak-anak, penilaian mungkin hanya berdasarkan kerapian, keindahan bentuk, dan komposisi gambarnya, yang mana itu semua gak pernah ada nilai benar dan salahnya. Apakah ada kompetisi menggambar anak yang dinilai berdasarkan teknik arsiran, kemiripan objek yang digambar, komposisi terang dan gelap, dan proporsi yang sesuai? Apakah juri yang ditunjuk punya keahlian di bidang seni rupa? Jika tidak, maka sebenarnya penilaian tersebut sangat rancu. Jika dibilang "ini kan cuma lomba anak-anak doang", nah jadinya malah makin memperburuk mindset yang dibentuk sejak dini.

Kalau anak-anak tidak diniatkan sejak awal untuk menjadi seniman, mungkin penilaian waktu lomba menggambar gak ada pengaruhnya. Menang ya senang, kalah juga besok udah lupa. Tapi, kalau sudah jadi cita-cita anak sejak kecil dan mau dikembangkan secara serius sampai Ia besar, penilaian dalam kompetisi itu bagaikan bumerang, yang akan menyerang balik ke diri anak itu, dan malah bisa meredupkan minatnya kalau kalah. Padahal untuk bisa menjadi juri atau kurator sebuah karya seni rupa, seseorang harus mengambil pendidikan di jurusan seni rupa. Beda halnya dengan olimpiade sains, yang mana kompetisinya dinilai berdasarkan poin tertinggi yang dapat diperoleh seseorang jika bisa menyelesaikan soal yang diberikan. Setiap soal punya jawaban yang sangat absolut, jika benar ya benar, dan jika salah ya salah. Gak ada perspektif yang berbeda dari setiap juri.

Ayahnya Biandul pernah bilang, bahwa Biandul bisa saja masuk ke sekolah seni kalau sampai besar Ia masih punya minat di bidang seni rupa. Tapi, kita gak pernah mau ikut campur dalam keputusannya karena itu hak penuh Biandul dalam memutuskannya nanti. Biasanya, anak kecil suka menonjolkan minatnya di beberapa bidang, dan akan meninggalkan bidang yang ternyata gak sesuai dengan keinginannya lagi di kemudian hari. Misalnya, waktu kecil sangat suka musik dan orangtuanya mendaftarkan les musik, tapi bisa jadi anaknya lama-lama akan pindah ke bidang lain karena udah gak minat lagi di musik. Setidaknya, orangtuanya sudah memfasilitasi anaknya dengan membiarkannya mengenal minatnya satu per satu. Untuk sekarang, Biandul belum mengambil kelas tambahan menggambar, tapi Ia sedang diajak ikut kelas Muay Thai. Kalau yang ini sih lebih ke kemampuan bela diri, yang saya dan suami yakini sangat berguna untuknya. Lain kali, saya akan tulis tentang kelas ini deh, kalau sudah sempat.

Balik lagi ke kompetisi di bidang seni rupa, menurut suami saya, kreativitas gak bisa semudah itu dinilai dan dipilih untuk jadi juara 1, 2, dan 3. Kreativitas gak punya batas antara benar dan salah. Seseorang yang ingin menjadi seniman, bisa memperdalam teknik menggambar dengan cara belajar dan menempuh pendidikan, bukan dengan kompetisi.

https://widyasty.com
Bian dapat hadiah lomba 17 Agustusan di sekolahnya karena menang lomba berkelompok

Saya pernah baca dari Blognya R.E. Hartanto, bahwa meskipun Beliau (juga) menentang praktek kompetisi atau lomba menggambar, Beliau tetap gak bisa menghapus/melarang kegiatan tersebut, jadi biarkan saja kegiatan tersebut tetap ada dan dilaksanakan. Biarkan anak-anak yang mau berpartisipasi. Kembali lagi ini adalah value keluarga pada masing-masing pola asuh, mau menerapkan yang mana saja itu tidak apa-apa. Tidak ada yang salah atau benar, selama anaknya sendiri juga tidak keberatan atau merasa terpaksa. Kalau anak punya perasaan seperti itu, lalu jadi stres karena tekanan dari keluarga, ini menurut saya sudah termasuk child abuse.

Orangtua yang memaksakan kehendak pada anaknya, tanpa berpikir bahwa anak punya hak memilih atas hidupnya sendiri, termasuk child abuse. Penyebabnya bisa ada pada inner child orangtuanya yang mungkin belum pulih dari luka masa lalu, atau dendam ke diri sendiri karena punya ambisi yang belum kesampaian, sehingga secara gak sadar memaksa anak menjadi apa yang diinginkan. Nah, jangan sampai kita berperilaku seperti itu ke anak yaah.

Apapun pilihan pola asuhmu, berikan yang terbaik untuk anak. Saat anak masih kecil, semua kontrol ada di tangan kita. Tapi, jangan lupa bahwa anak juga bertumbuh. Mereka punya hak juga dalam memilih dan memiliki keinginan dalam hidupnya. Give them some respects! ✨

Ada yang punya opini atau tanggapan lain? Share di komentar ya! 😊
"Kalau udah katanya, ya katanya."

Begitu kata mertua saya, ke anak laki-lakinya yang kini sudah menjadi suami saya selama 6 tahun lebih. Dia lebih sering melakukan sesuatu tanpa plan, tanpa banyak omong, dan kadang harus terwujud saat itu juga. Begitupun dalam membeli sesuatu atau melakukan sesuatu. Salah satunya ya waktu menikah sama saya. November baru ngelamar, tapi maunya langsung nikah di bulan Desember. Gak mau lama-lama, karena persiapannya juga gak lama karena kita nikah tanpa resepsi.

Tapi, tulisan saya kali ini gak mau ngebahas suami saya. Ternyata anak saya pun punya kemauan yang sama kayak Ayahnya. Ketika mau sesuatu, kadang terkesan kayak memaksa, harus ada saat itu juga. Yaa, walaupun lebih sering kita suruh tunggu karena saya gak mau membiasakan dia mendapatkan apa yang dimau dengan cepat dan mudah. Kali ini, agak berbeda karena bikin orang serumah shock, dia minta sunat dan mau dilaksanakan saat itu juga 😂

Berhubung anaknya agak cengeng dan penakut, bagi saya dia berani sunat adalah sebuah keajaiban, karena sebelumnya dia gak pernah mau sunat karena takut dipotong penisnya katanya haha. Akhirnya ya saya diemin aja, tunggu sampai anaknya mau sendiri. Lalu, inilah waktunya. Masih gak bisa dipercaya juga sampai sekarang. Waktu tulisan ini saya buat, recovery-nya sudah 99,99% setelah satu bulan yang lalu sunat. Nah, akhirnya saya bisa mulai menuliskan peristiwa ini secara rinci untuk dibagikan ke teman-teman wkwk.

https://widyasty.com

PROSES SUNAT SERBA INSTAN

Gimana gak instan ya, Kamis malam dia minta, Jumat siang udah sunat 😂 Untungnya masih ada klinik sunat yang merespon pertanyaan saya melalui chat Whatsapp jam 8 malam, yang akhirnya saya bisa daftar saat itu juga untuk sunat besok. Kenapa buru-buru? Pertama, jangan sampai anaknya berubah pikiran dan keburu ngerasa takut sunat lagi, nanti lama lagi ngebujuknya. Kedua, karena minggu depannya udah mulai masuk TK. Semua akan jadi lebih repot kalau dia udah masuk sekolah. Bahkan, bisa jadi malah harus nunggu sampai libur sekolah dulu, kan lama. Belum tentu dia masih mau.

Setelah dapat klinik sunat yang dimau dan sudah daftar, saya langsung cari-cari kebutuhan perawatan pasca sunat, seperti celana batok dan obat-obatannya. Saya beli terpisah karena beberapa hal;
  1. Paket yang didaftarkan gak termasuk celana batok dan kit perawatan pasca sunat, karena harganya agak mahal jadinya. Apalagi ini termasuk mendadak, jadi dananya pun belum dipersiapkan hehe.
  2. Ternyata kalau beli sendiri jadi lebih murah, karena udah ada beberapa hal yang kita sedia di rumah, misalnya cairan antiseptik dan kasa steril.
Nah, akhirnya, saya pilih paket sunat yang paling regular dan termurah (di klinik itu), dengan beberapa pertimbangan di atas. Ini aja udah termasuk mahal menurut saya, karena saya gak sempat riset dan tanya-tanya sebelumnya, gak ada waktu. Ternyata beberapa anak tetangga yang udah sunat malah harganya jauh  lebih murah daripada yang saya bayar sekarang. Tapi yaudah gapapa, yang penting udah selesai fase ini, saya legaaa banget.

Oiya, akhirnya karena beberapa hal juga, saya gak mengadakan pesta atau syukuran setelah sunat. Jadi, kita hanya masak-masak aja untuk makan bareng tamu dan saudara di rumah.

SUNAT DI MANA?

Nah, ini yang akan saya bahas. Biandul sunat di Rumah Sunat dr. Mahdian, kebetulan cabangnya ada banyak dan salah satunya dekat dari rumah. Sebenarnya, sebelum memutuskan di sini, ada satu klinik sunat lagi yang bisa daftar untuk besok, tapi cuma ada satu slot di jam 8 pagi. Buat saya itu kepagian, dan malah jadi riweuh karena takut kurang persiapan. Lokasinya juga agak lebih jauh dari dr. Mahdian. Akhirnya kami memutuskan di sini karena lebih bisa prepare, dan sunatnya dilakukan jam 1 siang. Nah, jadinya saya bisa ada waktu dulu untuk beli celana batok dll. Utinya Biandul pun ada waktu untuk masak-masak dulu dari pagi.

Cabang Rumah Sunat dr. Mahdian ini cukup banyak. Selain di Jakarta, ada juga di Depok, Tangerang, Bekasi, Tasikmalaya, Bogor, Bandung, dan masih banyak lagi. Testimoni bagus di Instagram Rumah Sunat dr. Mahdian pun sudah banyak, bahkan katanya banyak anak selebriti juga yang sunat di sini. Tapi, bukan itu yang bikin saya memilih tempat ini. Lebih karena butuh cepat, dan CS Rumah Sunat dr. Mahdian termasuk sangat cepat tanggap. Padahal jam operasional CS-nya di Whatsapp itu cuma sampai jam 5 sore sebenarnya, agak kaget ternyata jam 8 masih dibalas dan dibantu daftar untuk esok harinya.

Harga paket termurah yang saya pilih itu Rp2,400,000 tanpa dapat celana batok dan kit perawatan pasca sunat (karena beli terpisah). Tapi, proses sunatnya menyenangkan, tempatnya sepi (jadi lebih tenang dan anak gak takut denger suara anak lain nangis waktu disunat), bersih, dan gak sempit. Dokternya sangat ramah dan gak bikin anak takut. Setelah selesai sunat, anak dikasih mainan Hot Wheels dan sertifikat, serta obat pereda nyeri dan obat tetes yang harus digunakan selama perawatan. Untuk harga paket lain bisa langsung hubungi saja melalui Instagram @rumahsunatdrmahdianofficial.

https://widyasty.com
Foto duluuu setelah sunat, masih senyum-senyum karena dapat Hot Wheels wkwk. Sampai rumah, malamnya langsung rewel kesakitan :')

METODE SUNAT YANG DIPILIH 

Metode sunat di Rumah Sunat dr. Mahdian ini adalah klem, tapi saya gak tahu apakah mereka bisa menggunakan prosedur untuk metode lain atau gak, karena paket yang ditawarkan ke saya hanya klem saja. Sunatnya pakai alat berupa klem yang dipasang di penis, setelah sunat klem tetap terpasang selama 5 hari sebelum akhirnya dibuka. Katanya, proses ini minim pendarahan, butuh waktu cepat karena hanya 10 menit, dan gak dijahit. Recovery-nya pun terbilang cepat. Ini yang saya baca dari berbagai sumber. Saya juga menonton video prosedur sunat klem di YouTube pas malam harinya, supaya bisa kebayang besoknya. Agak ngilu sihhh, tapi tahan-tahan aja dah, karena penasaran juga 🥹

View this post on Instagram

A post shared by Rumah Sunat dr. Mahdian (@rumahsunatdrmahdianofficial)


Nah, setelah sunat dan melihat kondisi Biandul, memang betul beberapa klaimnya. Tapi, selain itu, saya jadi punya beberapa pertimbangan lagi untuk teman-teman ketahui sebelum memilih metode sunat menggunakan klem ini. Tentunya semua metode ada kekurangan dan kelebihannya masing-masing, tapi karena cuma sekali seumur hidup dan cuma bisa pilih sekali, jadi saya gak bisa membandingkan dengan metode lain. Semoga sih teman-teman bisa mengumpulkan banyak informasi tentang semua metode sunat supaya bisa memilih yang terbaik dan sesuai kondisi juga budget-nya pasti ehehe.

KELEBIHAN DAN KEKURANGAN METODE KLEM

Saya mulai dari kelebihannya dulu yaa. Sunat metode klem punya beberapa kelebihan, dan kebanyakan sama dengan klaim yang saya temukan juga di beberapa sumber di Internet, antara lain:

✦ Minim pendarahan. Biandul sempat agak banyak keluar darahnya tapi bisa dibersihkan dan berhenti keluar setelah beberapa menit.
✦ Di Rumah Sunat dr. Mahdian, biusnya gak menggunakan jarum suntik, tetapi pake metode injeksi, jadi gak menimbulkan trauma di anak.
✦ Prosesnya cepat, cuma 10-15 menit tergantung ketenangan anak, kalau bisa diajak kerjasama pasti cepat selesai.
✦ Tanpa dijahit, dan bisa langsung beraktivitas. Biandul sunat siang hari, malamnya bisa jalan ke minimarket sama Ayahnya karena mau jajan.
✦ Hasil lebih rapi.
✦ Proses penyembuhannya terbilang cukup sebentar, gak sampai dua minggu Biandul udah bisa jingkrak-jingkrak lagi.

Nah, tapi metode ini juga punya kekurangan, dan ini pendapat pribadi saya sendiri setelah melihat proses sunatnya, jadi bisa juga berbeda dengan pengalaman orang lain karena tergantung anaknya sendiri. Biandul kebetulan tipe anak yang agak cengeng dan perasa, mudah nangis dan toleransi sakitnya sangat rendah. Jadi, bagi dia sunat ini sakit banget meskipun di anak lain mungkin gak sesakit itu rasanya.

Beberapa kekurangan sunat dengan metode klem adalah:

✦ Anak bisa langsung beraktivitas, tapi tidak leluasa karena ada alat yang menempel pada penis selama 5 hari.
✦ Metode anestesi needle free injection ini katanya gak sakit tapi bikin anak agak kaget dikit aja. Nah, kondisi Biandul kemarin agak banyak diulang anestesinya karena ternyata beberapa kali cairan yang "ditembak" gak masuk ke kulit penis, mungkin karena kulitnya agak tebal kata dokternya. Kalau suntik kan sudah pasti langsung masuk cairannya tanpa diulang, tapi saya gak bisa bandingin lebih sakit yang mana.
✦ Perawatannya agak repot karena setiap habis pipis harus keringin area dalam tabung klem, berisiko kesenggol dan kena kepala penis yang bakal bikin anak super nyeriiii banget.
✦ Buat Biandul, proses lepas klem itu justru yang paling menyakitkan dibanding waktu sunatnya, karena gak pakai anestesi lagi dan penisnya masih sangat nyeri untuk dipegang. Bersihin setiap pipis aja takut banget karena kesenggol dikit sakit, eh pas lepas klem dia jerit-jerit gak bisa tahan. Bagi saya jadinya gak tega karena harus liat dia dua kali kesakitan; waktu sunat dan waktu lepas klem.
✦ Setelah lepas klem, barulah kita merawat luka basahnya di penis sampai sembuh dan kering.

Kayaknya gak banyak beda ya antara kelebihan dan kekurangannya, hehe. Tapi begitulah, mungkin kalau toleransi sakit si anak lebih tinggi kayaknya gak akan repot karena bisa tahan sakit, dan yang ngerawat pun gak akan ketakutan. Jadi, coba kenali dulu kondisi anaknya kayak gimana, sebelum menentukan metode sunat yang tepat.

YANG PERLU DIBELI DAN DIPERSIAPKAN

Sebelumnya, saya sudah menuliskan tentang persiapan sebelum anak sunat, tapi lebih ke persiapan mental dan pengetahuan orangtua dalam memilih metode sunat. Kali ini, tulisannya lebih rinci karena menjelaskan juga kebutuhan perawatan pasca sunat dan prosesnya.

Karena saya pilih paket yang paling murah, saya gak dapat kit perawatan pasca sunat, jadi harus beli sendiri. Setelah saya lihat list-nya, beberapa kebutuhan ternyata sudah saya punya di rumah, jadi kalau perlu beli sisanya, gak keluar biaya yang besar lagi. Berikut adalah beberapa hal yang perlu dipersiapkan:

✦ Celana batok: 4-5 buah.
✦ Cairan NaCl 0.9% (atau sering dibilang cairan infus) 500ml: beli 2 botol cukup untuk semingguan. Jangan lupa beli tusukannya juga yah, yang mirip kayak sedotan gitu, nanti cairannya akan keluar dari situ untuk bilas sehabis cebok.
✦ Kain kasa steril (beli secukupnya)
✦ Betadine antiseptik (1 botol cukup)
✦ Siapkan juga tisu basah dan tisu kering. Ini agak boros sih karena sering lap-lap supaya area penis selalu bersih dan kering.
✦ Cutton buds (dipakai untuk membersihkan bagian dalam lubang klem. Kalau pakai metode lain kemungkinan gak perlu cutton buds kali yah.
✦ Obat-obatan yang diberikan dan diresepkan dokter, berupa: tablet pereda nyeri dan anti peradangan (bisa dibeli bebas di apotek kalau habis dan masih butuh pereda nyeri), pereda nyeri yang diberikan melalui dubur (3 buah: diberikan saat setelah sunat, malam pertama setelah sunat, dan hari kelima satu jam sebelum lepas klem), obat tetes, dan salep (sesuai resep dokter).

https://widyasty.com
Sebenarnya ada lebih banyak tapi gak semuanya saya foto kemarin, huhu termasuk salep yang diresepkan oleh dokter.

PROSES PERAWATAN LUKA PASCA SUNAT

Proses perawatannya memang agak panjang dan ribet untuk dijelasin, tapi saya pikir semua orangtua pasti punya cara masing-masing untuk merawat luka sunat di anak sesuai dengan kondisi anaknya. Ada anak yang kebal banget, jadi orangtuanya lebih santai, ada yang gak bisa dieeemmm sampe lukanya jadi sering tergesek dan susah kering, ada juga yang cengeng banget jadi orangtuanya perlu hati-hati dan diajak diskusi pelan supaya anaknya bisa tenang dan percaya sama orangtuanya.

Total proses perawatan pasca sunat yang dilalui Biandul sampai lukanya benar-benar kering itu sebenarnya 3 minggu, tapi di 2 minggu Biandul sudah bebas bergerak dan gak sakit lagi, bahkan sudah mulai bisa ikut Muay Thai. Di minggu ke-4 lukanya sudah mengelupas sendiri dan bentuk penisnya sudah normal. Paling yang susah kering itu luka di bagian bawah penis karena lebih sering tertutup dan menempel pada testis, jadi harus lebih sering diperhatikan. Berikut adalah kisaran proses perawatan pasca sunat:

Sebelum lepas klem

✦ Setelah sunat, penis masih terpasang alat klem. Setiap habis BAB dan BAK, bilas dengan air NaCl, bilas juga bagian dalam tabung klem sehingga gak ada sisa air pipis yang menempel di kepala penis. Setelah dibilas, lap semua bagian penis dan testis sampai benar-benar kering, lap juga bagian dalam tabung klem menggunakan cutton buds (jangan sampai kena kepala penisnya). Setelah itu, beri obat tetes yang diberikan dokter di bagian kepala penis.

✦ Jangan lupa sering-sering ganti celana batoknya ya. Kalau bisa punya stok 4-5 buah. Jangan beli banyak-banyak karena cuma dipakai maksimal 1 minggu aja, setelahnya kan gak dipakai lagi. Saya cuma beli 4 dan itu cukup buat ganti-ganti setiap hari.

✦ Anak boleh dan bisa langsung mandi dan kena air, tapi Biandul gak berani karena kesakitan. Akhirnya hari pertama dan kedua dia gak mandi, cuma lap-lap aja badannya. Hari ketiga mulai mandi. Hari keempat dan kelima disarankan berendam air hangat selama 30 menit supaya proses pembukaan klem di hari kelima mudah.

Setelah lepas klem

✦ Ketika klem sudah dilepas, perawatannya berbeda dari yang sebelumnya. Setiap hari, penis harus dikompres Betadine dengan menggunakan kasa steril. Caranya adalah tuang Betadine di atas kasa yang dilipat memanjang, lalu letakkan memutar di bagian luka, tunggu hingga 3 menit lalu lepas. Nah, kompres ini dilakukan minimal 5x sehari ditambah setelah BAB dan BAK. Repot dan capek bangettt 🥲

✦ Celana batok dipakai hanya 2 hari setelah lepas klem, setelahnya jangan pakai apa-apa alias telanjanggg, supaya lukanya kena angin dan cepat kering.

✦ Luka di sekitar penis akan memerah, beberapa anak mengalami bengkak yang bentuknya melingkar, tapi itu gak apa-apa. Di Biandul sendiri gak ada bengkak. Nah, di lukanya itu akan keluar cairan kuning seperti nanah, tapi ini bukan infeksi ya. Cairan ini sebenarnya diproduksi oleh tubuh yang berguna untuk mempercepat penyembuhan luka. Nantinya, cairan kuning ini yang akan mengering dan jadi koreng. Biarkan mengelupas sendiri, jangan dikelupas sebelum waktunya karena bisa berdarah dan jadi sakit lagi.

✦ Setelah kompres Betadine, tunggu kering dan menyerap dulu beberapa menit, kemudian lanjut oleskan salep yang diresepkan oleh dokter. Semua proses ini dilakukan setiap hari sampai luka kering, sekitar 5-6 hari, lalu kami berhenti kasih Betadine dan salep, cuma dibiarkan tanpa pakai celana aja, dan sesekali lap-lap cairan kuningnya pakai tisu kering.

✦ Biandul gak berani mandi 3-4 hari setelah lepas klem, dan saya gak maksain itu karena paham dia masih takut kena air.  Jadi, saya cuma lap-lap aja badannya dan ajak sikat gigi sambil jongkok. Hari kelima, dia mulai berani mandi, tapi sambil berendam di bak supaya air yang jatuh dari atas kepala gak kena penis (takutnya sakit karena kena aliran air yang banyak). Jangan lama-lama berendamnya ya supaya lukanya gak basah terus.

✦ 4 hari setelah lepas dari klem, sebenarnya Biandul sudah bisa beraktivitas seperti biasa, bisa jalan, lari, dan becanda sama temannya. Tapi, dia baru mulai masuk sekolah 7 hari setelah lepas klem, dan masih pakai celana batok (hanya di sekolah aja) karena lukanya masih belum kering dan belum bisa kena celana dalam biasa. Sepulang sekolah, dia buka celana lagi seharian di rumah.

✦ Hari ke-10 setelah lepas klem, lukanya sudah mulai mengering, dan Biandul sudah bisa pakai celana dalam biasa. Tapi, jangan lupa sering-sering diganti karena kadang lukanya suka nempel di celana dan jadi cepat kotor. Mandi juga sudah aman tapi tetap guyur pelan dan dalam posisi jongkok.

✦ Hari ke-14 semua sudah normal seperti biasa. Lukanya semakin mengering dan keras (jadi koreng). Tinggal tunggu mengelupas sendiri aja. Bagian bawah penis masih agak basah dan masih ada cairan kuningnya (belum kering dan keras). Kalau dirasa masih perlu kompres Betadine, kompres bagian bawahnya aja 3 menit sehari 2-3 kali.

✦ 4 minggu setelah lepas klem, korengnya sudah mengelupas sendiri yayyyy! Bagian bawah penis pun sudah mulai kering. Bentuk penisnya sudah normal dan gak ada tanda-tanda infeksi. Alhamdulillah.

Nah, panjang banget kan prosesnya, dan lumayan capek juga karena banyak yang perlu diperhatikan. Makanya saya bilang sebelumnya, bahwa sebelum sunat wajib banget mempersiapkan mental orangtua dan anak, gak cuma anak aja yang musti siap-siap. Tetap semangat dan percaya bahwa semua kesakitan dan kerewelan anak selama sunat ini bakal berakhir pasti, dan rasanya legaaaa banget setelah bisa melewati itu semua.

Jadi, buat teman-teman yang masih mempersiapkan diri untuk mengajak anak sunat, semoga bisa disegerakan ya. Semoga anaknya juga bisa menjalani proses ini dengan baik, dan cepat pemulihannya. Kalau ada yang masih perlu ditanyakan, boleh banget lho tanya di komentar ya. Nanti akan saya jawab sebisa mungkin.
Newer Posts Older Posts Home

SEARCH THIS BLOG

ARCHIVE

  • ▼  2025 (2)
    • ▼  April 2025 (1)
      • 4 Tips Sebelum Membeli Baju Busui Friendly
    • ►  January 2025 (1)
  • ►  2024 (7)
    • ►  August 2024 (1)
    • ►  July 2024 (1)
    • ►  June 2024 (3)
    • ►  May 2024 (1)
    • ►  April 2024 (1)
  • ►  2023 (11)
    • ►  October 2023 (1)
    • ►  August 2023 (2)
    • ►  July 2023 (2)
    • ►  April 2023 (1)
    • ►  March 2023 (1)
    • ►  February 2023 (1)
    • ►  January 2023 (3)
  • ►  2022 (16)
    • ►  December 2022 (3)
    • ►  August 2022 (1)
    • ►  July 2022 (1)
    • ►  June 2022 (4)
    • ►  May 2022 (1)
    • ►  April 2022 (1)
    • ►  March 2022 (3)
    • ►  February 2022 (1)
    • ►  January 2022 (1)
  • ►  2021 (50)
    • ►  December 2021 (3)
    • ►  November 2021 (4)
    • ►  October 2021 (8)
    • ►  September 2021 (6)
    • ►  August 2021 (3)
    • ►  July 2021 (5)
    • ►  June 2021 (5)
    • ►  May 2021 (5)
    • ►  April 2021 (5)
    • ►  March 2021 (4)
    • ►  February 2021 (2)
  • ►  2020 (1)
    • ►  September 2020 (1)
  • ►  2019 (7)
    • ►  November 2019 (2)
    • ►  June 2019 (1)
    • ►  May 2019 (2)
    • ►  January 2019 (2)
  • ►  2018 (15)
    • ►  December 2018 (1)
    • ►  November 2018 (7)
    • ►  July 2018 (1)
    • ►  February 2018 (5)
    • ►  January 2018 (1)
  • ►  2017 (9)
    • ►  July 2017 (5)
    • ►  June 2017 (1)
    • ►  May 2017 (3)

COMMUNITY

BloggerHub Indonesia BloggerHub merupakan komunitas yang menaungi blogger di seluruh Indonesia. Siapapun kamu yang memiliki blog dan aktif dalam dunia ngeblog, dapat bergabung dengan BloggerHub dan mantapkan ilmu blogging-mu di sini.
Mothers on Mission MoM Academy adalah komunitas binaan langsung di bawah Mothers on Mission. Dengan memiliki misi “Mom harus pintar, bahagia dan produktif”, MoM Academy berkembang dengan begitu pesat. Saat ini sudah memiliki pengurus di 6 regional: Jakarta, Bogor, Depok, Tangerang, Bekasi, dan Special Regional (Campuran dari luar kota) yang tergabung dalam komunitas WA Group.
Powered by Blogger.
Kumpulan Emak2 Blogger Grup ini dibuat untuk menjalin persahabatan & memfasilitasi semua perempuan yang suka nulis, ngeblog atau sekedar curhat online di media sosial, untuk saling memberikan inspirasi, berbagi karya dan ide-ide positif, sehingga bisa menjadikan tulisannya sebuah karya yang bermanfaat.
Beautynesia Beautynesia is part of Detik Network media portal. 4 years already Beautynesia have became one of the fastest growing Indonesian female media start up. We are now at 30 millions view and continue to grow, our mission is to support Indonesia Female market

ABOUT AUTHOR

Widyanti Asty Hello! Welcome to my site. Please take a seat and enjoy reading. Click HERE to know more about me.

CATEGORIES

PARENTING & FAMILY
PERSONAL STORIES
BEAUTY & SELFCARE
LIFESTYLE
PREGNANCY DIARY
REVIEW
ADVERTORIAL
OPINIONS

GET IN TOUCH

INFORMATION

ABOUT ME
CONTACT ME
MEDIA KIT

Copyright © 2016 Widyanti Asty | Parenting Blogger Indonesia. Created by OddThemes